Jumat, (23/06/2023) dilaksanakan pemilihan ketua LPP (Lembaga Pemberdayaan Pemuda) di Desa Bumiharjo. Pemilihan ini guna untuk meregenerasi anggota LPP yang diisi oleh campuran pemuda pemudi Desa Bumiharjo, terlebih lagi anggota LPP sebelumnya rata rata sudah menjadi Bapak/Ibu rumah tangga. Perlu diketahui Lembaga Persatuan Pemuda (LPP) atau biasa disebut dengan Karang Taruna adalah organisasi sosial yang berperan sebagai wadah pengembangan generasi muda di wilayah desa/kelurahan dan terutama bergerak di bidang usaha kesejahteraan sosial. Pemilihan dilakukan di Balkondes Bumiharjo dan dan dimulai pukul 19.30 WIB - selesai. Acara ini juga dihadiri oleh Bp. Zainal selaku mantan ketua LPP Bp. Wahyu sebagai fasilitator dari perangkat desa beserta jajarannya dan juga pemuda pemudi dari tiap dusun di Bumiharjo. Sebelum acara dimulai, sedikit adanya sosialisasi mengenai Pemilu 2024 oleh anggota Bawaslu. Beliau menghimbau jika anak muda untuk ikut serta dalam menyalurkan suaranya di pemilu tahun depan, selain itu juga menyarankan bahwa setiap anak muda yang ingin berpartisipasi di dunia politik dipersilahkan. Setelah melakukan voting akhirnya terpilihlah Mas Bagus dari Perum GKP sebagai ketua LPP Bumiharjo. Struktur organisasi juga dibentuk pada malam itu meliputi wakil ketua, sekretaris, bendahara, dan seksi - seksi. Dengan adanya regenerasi dari LPP ini harapannya setiap pemuda yang terpilih amanah dalam mengemban tugasnya dan bisa membawa perubahan lebih baik lagi di Desa Bumiharjo.
@dhimasd10_